Agar Si Kurus Tampak Berisi

Advertisement
Agar Si Kurus Tampak Berisi

SUDUT WANITA | Tren busana boho memang sudah lama berlalu, tertinggal bersama sandal gladiator yang dulu sempat menjadi alas kaki wajib punya bagi para pecinta fesyen.

Tetapi bagi Anda yang berperawakan mungil dan kurus, gaya longgar busana boho adalah solusi efektif untuk menampilkan efek tubuh berisi. Dengan permainan volume pilihan yang seru, serta bahan lipit, ringan, dan longgar menjadikan busana jenis ini terkesan kasual, namun masih layak untuk dikenakan di acara formil.

Berikut beberapa tip mengenakan gaya boho :

Pilihlah bahan yang ringan dan sedikit tembus pandang, potongan yang longgar hingga bisa bergerak bebas sesuai dengan irama langkah Anda.

Corak bunga-bunga, etnik dan grafis yang berukuran besar semakin menegaskan siluet tubuh berisi. Kemudian, pilihlah warna-warna terang dan hindari warga gelap.

Potongan empire waist, yakni konsentrasi busana tertuju di bagian bawah dada. Kemudian, sabuk berukuran besar juga mampu menyulap tubuh tampak sensual.
Advertisement